Update Harga Emas >> Harga Emas Turun

Update Harga Emas >> Harga Emas Turun : Kabar yang tidak biasanya terdengar dari negara Jerman mengenai turunanya harga emas. yang selama ini hampir 20 tahun belakangan harga emas selalu naik dan tidak terpengaruh dengan krisis ekonomi dunia, kali ini media di negara tersebut memberitakan bahwa harga emas turun hingga mencapai penurunan 3%.

Dengan berita tersebut beredar, para investor langsung menjual emas ke pasaran secara besar-besaran sehingga membuat harga emas turun. para investor kembali ke kebiasaan mereka semula dengan berburu saham-saham yang dianggap berpotensi naik dan mendatangkan banyak keuntungan.

Pada perdagangan Rabu (7/9/2011), harga emas di pasar spot tercatat turun hingga US$ 57 menjadi US$ 1.815 per ounce, bahkan sempat menembus rekor terendah intraday di US$ 1.793,19. Penurunan harga emas ini terjadi setelah harga emas sempat menembus rekor tertingginya di US$ 1.920 per ounce pada Selasa lalu.

"Saya kira ini merupakan asumsi yang cukup valid bahwa orang-orang menjual emas dan membeli saham hari ini, dengan pasar saham mengalami reli akibat berita yang menyebutkan Jerman kemungkinan berpartisipasi lebih aktif untuk rencana bailout Yunani," ujar Adam Klopfeinstein, analis logam Lind-Waldock seperti dikutip dari Reuters, Kamis (8/9/2011).

Di pasar berjangka, emas AS untuk pengiriman Desember juga turun US$ 55,70 menjadi US$ 1.817,60 per ounce, dan bergerak di kisaran US$ 1.883,20-US$ 1.793,80.

Namun beberapa kalangan mengatakan bahwa turunnya harga emas ini hanya bersifat sementara dan hanya kejutan pasar saja. dalam waktu dekat mereka meyakini bahwa harga emas akan tetap stabil bahkan terus merangkak naik seperti yang selama 20 tahun terakhir ini kita lihat.


Antivirus Artav

Comments

Popular posts from this blog

Kolonel Mat Ali Meninggal Dunia Ketika Lari Uji Kenaikan Pangkat

Lowongan Kerja PT KMI Wire and Cable Indonesia

Keunggulan dan Kehebatan Google+ (Google Plus)